Novel Cintamu Sekusut Tali Sepatu_Penulis : Sam Guntur

 Cinta tidak selamanya berjalan mulus. Ada kalanya perjalanan cinta sering menghadapi rintangan. Entah itu datang dari teman dekat, suaudara dekat atau orang tua yang dicintainya. Cinta memang penuh dengan liku-liku. Cinta sering kali menjadikan hati penuh berharap. Begitu pula cinta yang terjadi pada Abdul. Cinta Abdul pada Ayu, ibarat pungguk merindukan bulan. Karena adanya perbedaan status social. Ia sering menghadapi cacian atau cercaan dari orang tua Ayu. Karena Abdul masih berstatus masih pengangguran. Namun Abdul tetap tegar dan tabah menghadapinya. Meski pun cintanya pada si Ayu masih di gantung. Abdul tetap menjalani kehidupan seperti apa adanya. Yang hanya di temani sebuah vespa tuanya. Abdul terus berjuang untuk mengubah kehidupanya. Meski pun Ia sempat berkerja di toko kelontong. Namun pencarian jati diri tetap terus di upayakan. Sebuah pencarian jati diri yang penuh pengorbanan. Ia mengorbankan hati dan perasaanya. Dari ejekan, hinaan serta makian dari orang yang di kenalnya. Dan pada akhirnya Abdul menemukan jalanya sendiri. Setelah karya sastranya mengudara sukses. Dari usahanya yang tanpa mengenal lelah. Abdul pun akhirnya memetik buah dari usahanya. Pada akhirnya cinta mampu memicu semangat seseorang untuk melakukan sesuatu yang positif. Pada akhirnya cinta mampu mengubah keburukan menjadi kemulyaan. Penulis : Sam Guntur ; Editor : Rahmat Purwanto ; Tata letak : Oktri Monalisa ; Desain sampul : Sri Murniati ; Kertas : Bookpaper 72gram ; Cover : soft cover ; ISBN:----------------



Post a Comment

0 Comments